Mengenal Apa itu NFT? Begini Cara Menjual di Opensea

Kemajuan Teknologi Digital Blockchain ini menguntungkan para kreator digital mendapatkan wadah dimana mereka bisa menjual beragam hasil karya digital
Mengenal Apa itu NFT? Cara Membuat NFT dan Menjual di Opensea
Membuat NFT dan Menjual di Opensea

Masiqball.com - Belakangan ini NFT banyak diperbincangkan banyak orang, setelah meledaknya Ghozali Everyday setelah berhasil menjual koleksi foto selfi nya hingga 2 miliar di Marketplace NFT terbesar Opensea, Non Fungible Token (NFT) adalah aset digital yang memiliki Kode identifikasi dan Metadata yang berbeda antara satu dengan yang lain, teknologi baru yang dalam transaksi nya menggunakan mata uang digital (crypto). 


Aset digital NFT yang perjual-beli kan di Marketplace Opensea dapat berupa Gambar, GIF (gambar bergerak), Musik/Audio, Video dan Photo. Konsep NFT sendiri sangat berguna para Digital Creator meminimalisir pencurian hak cipta sebuah karya digital, karena setiap NFT yang di upload secara otomatis tercatat di Blockchain.



Di Opensea sendiri transaksi mengunakan 2 jaringan Blockchain yaitu Ethereum dan Polygon, untuk user yang ingin menjual NFT nya secara Gratis dapat menggunakan Polygon karena jika menggunakan Ethereum akan dikenakan biaya gas fee yang cukup mahal.


Berikut langkah Membuat Akun dan Menjual NFT di Opensea :


  1. Buka Halaman Opensea kemudian klik ikon profile dikanan atas 

  2. Kemudian pilih wallet yang kamu gunakan, atau bisa gunakan MetaMask

  3. Selesaikan proses login wallet atau pembuatan wallet MetaMask

  4. Lalu klik ikon Dompet pojok kanan atas, hubungkan wallet dengan akun opensea


Setelah selesai pembuatan Crypto Wallet dan akun Opesea, kamu bisa langsung mengoptimasi profile Opensea kamu sesuai tema item NFT yang akan kamu jual


1. Atur Nama dan Tampilan Store

Mengenal Apa itu NFT? Cara Membuat NFT dan Menjual di Opensea

Langkah berikut nya setelah kamu sudah login di akun Opensea adalah Customize tampilan store NFT kamu, buka Profile Setting dengan klik foto profile dikanan atas lalu pilih Settings. Kemudian isi semua form username, bio, email, dan links sosial media kamu. Upload juga logo store NFT kamu dan banner agar terlihat lebih menarik para kolektor NFT, Kemudian Save.


2. Siapkan Produk NFT mu dan Upload Aset


Mengenal Apa itu NFT? Cara Membuat NFT dan Menjual di Opensea

Setelah selesai mengcustomize tampilan NFT Store, selanjutnya kamu bisa langsung upload Aset NFT dapat berupa Gambar, Foto atau Video dengan maksimal ukuran 100Mb. isikan semua form nama, deskripsi aset dan tentukan jaringan blockchain untuk pembayaran crypto NFT kamu.
Seperti saya yang katakan diatas jika menuggunakan Ethereum kamu harus merogoh kocek gass fee yang cukup mahal, namun tidak perlu khawatir kamu bisa menggunakan jaringan Polygon untuk menjualnya secara gratis.

3. Tentukan target Pasar Produk NFT

Mengenal Apa itu NFT? Cara Membuat NFT dan Menjual di Opensea

Terakhir setelah memiliki Dompet Kripto dan memajang produk NFT kamu di Marketplace Opensea, selayaknya berjualan di toko online konvensional yang harus dilakukan selanjutnya adalah promosi memperkenalkan aset NFT kamu ke komunitas di media sosial, biasanya jenis NFT yang paling laris bersifat Collecteble atau kolektif untuk dibeli.

Kesimpulan
Dengan adanya kemajuan Teknologi Digital Blockchain ini sangat menguntungkan para Kreator digital mendapatkan wadah dimana mereka bisa menjual beragam hasil karya mulai dari Gambar, Photo, Video hingga Musik tanpa khawatir Hak Cipta yang dimiliki.
Content Creator, Video Editor, UI/UX Designer

Post a Comment

Berkomentar Dengan Sopan Dan Sesuai Isi Artikel Diatas